7 Rekomendasi anime terbaik di 2019

7 Rekomendasi anime terbaik di 2019



  Di   tahun 2019 banyak sekali anime keren yang muncul dengan berbagai macam genre , dan diantara banyaknya anime keren yang muncul ditahun 2019 saya akan menyaringnya menjadi 7 rekomendasi anime terbaik 2019 yang wajib ditonton.

Dan inilah 7 Rekomendasi anime 2019 terbaik yang wajib ditonton





1. Dr.Stone




•         Judul : Dr. Stone
•         Judul Lain : ドクターストーン
•         Type : TV
•         Episode : 24
•         Duration : 23 min. per ep. Menit
•         Category : Adventure , Sci-fi , Seinen , Shounen
•         Aried : 5 Juli 2019 - 13 Desember 2019
•         Studio : TMS Entertaintment
•         Rating : PG-13 - Teens 13 or older
•         Score : 8.44

     Dr. Stone berkisah pada suatu hari terdapat cahaya misterius yang memancar dibumi dan membuat semua manusia pada saat itu menjadi batu. Setelah beberapa ribu tahun semenjak kejadian itu seorang siswa SMA yang sebelumnya menjadi batu terbangun dan tersesat serta melihat dunia yang telah menjadi seperti jaman purbakala. Lalu dirinya juga bertemu temannya yang menyukai Sains bernama Senku yang sebenarnya telah terbangun dahulu sebelum dirinya dan mempunyai rencana besar. Senku memutuskan untuk memulai peradaban dan membuat dunia menjadi seperti era masa depan dengan kemampuan sainsnya.


Baca Juga: 7 Rekomendasi anime action

2. Kimetsu No Yaiba




•         Judul : Kimetsu no Yaiba
•         Judul Lain : Blade of Demon Destruction, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba
•         Type : TV
•         Episode : 26
•         Duration : 24 min. per ep. Menit
•         Category : Action , Demons , Historical , Shounen , Supernatural
•         Aried : 6 April 2019 - 28 September 2019
•         Studio : ufotable
•         Rating : R - 17+ (violence & profanity)
•         Score : 8.94

     Sejak dahulu kala banyak mitos yang mengatakan bahwa terdapat Iblis yang memakan manusia yang bersembunyi di hutan. Karena mitos tersebut, penduduk kota tidak berani untuk keluar rumah pada malam hari. Ada juga rumor yang mengatakan bahwa terdapat pemburu iblis yang berkeliaran pada malam hari untuk memburu iblis. Bagi tanjirou, rumor tersebut akan menjadi hal buruk baginya.

Sejak kematian ayahnya, Tanjirou berusaha untuk menghidupi keluarganya sendirian. Walaupun hidupnya keras, namun ia tetap merasa bahagia. Namun kebahagiaan itu hanya sesaat sampai keluarganya dibantai dan hanya tersisa adiknya yang selamat. Adiknya yang bernama Nezuko berubah menjadi Iblis, tapi Nezuko masih menunjukan tanda-tanda emosu dan pemikiran manusia. Disinilah dimulai perjalanan Tanjirou untuk melawan iblis dan menemukan cara untuk menyelamatkan adiknya.


Baca Juga: 7 Rekomendasi anime comedy


3. Tate No Yuusha No Nariagari




•         Judul : Tate no Yuusha no Nariagari
•         Judul Lain : The Rising of the Shield Hero
•         Type : TV
•         Episode : Unknown
•         Duration : Unknown Menit
•         Category : Action , Adventure , Comedy , Drama , Fantasy , Romance , Seinen
•         Aried : 9 Januari 2019 - ?
•         Studio : Kinema Citrus
•         Rating : PG-13 - Teens 13 or older
•         Score : 8.47

     Terdapat kisah lama atau legenda tentang 4 pahlawan dunia yang masing-masing menggunakan Pedang, Tombak, Busur dan Perisai. Mereka mempertahankan dunia ini dari bencana dan menjaga keseimbangan dunia. Sekarang sebuah dunia fantasi dengan Kerajaan Melromarc men-summon/memanggil para pahlawan legendaris ini dari Negara Modern Jepang.

Naofumi Iwatani yang merupakan seorang otaku menjadi salah satu pahlawan yang disummon oleh Melromarc. Namun karena menjadi Pahlawan Perisai, dirinya dicap lemah dan karena kurangnya pengalaman dan kemampuan. Ketika para pahlawan lain memutuskan untuk berpisah melakukan perjalanan, Naofumi memiliki 1 teman yang menemaninya, yaitu putri cantik Malty Melromarc. Tetapi Naofumi dikhianati olehnya, semua uangnya dicuri dan dituduh melakukan kejahatan.

Karena tuduhan tersebut, Naofumi dicap sebagai penjahat dan diusir dari masyarakat. Dengan penuh kebencian dan dendam, Naofumi memutuskan untuk melakukan perjalanan sendirian dan bersumpah akan membalaskan dendamnya kepada orang-orang yang melukai hatinya.


Baca Juga: 7 Rekomendasi anime sport


4. Yakusoku No Neverland




•         Judul : Yakusoku no Neverland
•         Judul Lain : The Promised Neverland
•         Type : TV
•         Episode : 12
•         Duration : 23 min. per ep. Menit
•         Category : Horror , Mistery , Sci-fi , Shounen
•         Aried : 11 Januari 2019 - 29 Maret 2019
•         Studio : CloverWorks
•         Rating : PG-13 - Teens 13 or older
•         Score : 8.82

     Bercerita disebuah panti asuhan bernama Rumah Grace Field. Meskipun para anak yatim tidak memiliki orang tua, disana terdapat "mama" yang mengurus mereka bersama anak-anak lain dan membentuk sebuah keluarga besar yang bahagia. Tidak pernah ada anak yang di abaikan, terutama saat mereka pertama kali diadopsi saat umur 12 tahun. Kehidupan sehari-hari mereka harus menjalani tes-tes yang ketat, tapi setelah itu mereka diijinkan untuk bermain diluar.

Namun ada satu aturan yang tidak boleh dilanggar, yaitu jangan meninggalkan panti asuhan. Suatu hari 2 anak yatim dengan nilai tertinggi yaitu Emma dan Norman mencoba untuk berjalan keluar gerbang dan mencoba menggali rahasia mengerikan dibalik panti asuhan ini. Dengan kecerdasan mereka, anak-anak ini mencoba untuk mengubah nasib mereka yang sebelumnya telah ditentukan.


Baca Juga: 7 Rekomendasi anime fantasy


5. Tensei Shitara Slime Datta Ken




•         Judul : Tensei shitara Slime Datta Ken
•         Judul Lain : That Time I Got Reincarnated as a Slime
•         Type : TV
•         Episode : 24
•         Duration : 23 min. per ep. Menit
•         Category : Fantasy , Shounen
•         Aried : 2 Oktober 2018 - ?
•         Studio : 8bit
•         Rating : PG-13 - Teens 13 or older
•         Score : 7.94

     Menceritakan tentang seorang pemuda bernama Satou Mikami yang berusia 37 tahun tewas karena dibunuh oleh perampok. Setelah mati, ia terlahir lagi didunia lain seperti dunia fantasi. Namun bukannya terlahir kembali sebagai ksatria ataupun manusia, ia malah terlahir sebagai Slime atau Monster Lendir yang bernama Rimuru Tempest.

Menjalani kehidupan baru didunia baru tersebut, ia memulai petualangannya sebagai Slime dengan kekuatan unik yang ia miliki. Keberadaan dirinya, mungkin saja dapat merubah dunia yang ia tempati sekarang selamanya.



Baca Juga: 7 Rekomendasi anime zero to hero

6. Vinland Saga




•         Judul : Vinland Saga
•         Judul Lain : ヴィンランド・サガ
•         Type : TV
•         Episode : 24
•         Duration : 24 min. per ep. Menit
•         Category : Action , Adventure , Drama , Historical , Seinen
•         Aried : 8 Juli 2019 - 30 Desember 2019
•         Studio : Wit Studio
•         Rating : R - 17+ (violence & profanity)
•         Score : 8.75

   Selama 1000 tahun lamanya bangsa Viking telah membuktikan jika mereka adalah ras paling kuat dimuka bumi yang haus akan kekerasan. Salah satu keturunan bangsa Viking yang bernama Thorfinn telah menghabiskan masa kecilnya dimedan perang, hanya untuk mengasah kemapuan serta kekuatan tempurnya.  Dirinya saat ini dipenuhi dengan amarah untuk membalaskan dendam dari kematian ayahnya.



Baca Juga: 7 Rekomendasi anime isekai

7. Dororo




•         Judul : Dororo
•         Judul Lain : Dororo to Hyakkimaru
•         Type : TV
•         Episode : Unknown
•         Duration : 24 min. per ep. Menit
•         Category : Action , Adventure , Demons , Historical , Shounen , Supernatural
•         Aried : 7 Januari 2019 - ?
•         Studio : Tezuka Production, MAPPA
•         Rating : R - 17+ (violence & profanity)
•         Score : 8.27

    Menceritakan tentang seorang Raja Samurai yang telah menukarkan organ putranya yang baru saja lahir kepada 48 setan dengan imbalan kekuatan dan dominasi dimedan perang. Tetapi, bayi yang dikorbankan tersebut selamat berkat seorang dukun yang melindungi dia dengan "primitive prosthetics". Hal itu digunakan anak yang terluka tadi untuk memburu banyak setan dan merebut tubuhnya kembali sepotong demi sepotong, sebelum menghadapi ayahnya. Dalam perjalannannya, pemuda tersebut bertemu dengan seorang anak yatim yang mengaku sebagai pencuri terhebat di Jepang. Dan disinilah perjalanan mereka dimulai...


1 Komentar untuk "7 Rekomendasi anime terbaik di 2019"

Unknown mengatakan...

Water Hack Burns 2 lb of Fat OVERNIGHT

Over 160 thousand men and women are using a simple and SECRET "liquid hack" to lose 1-2lbs each night in their sleep.

It is painless and works all the time.

This is how you can do it yourself:

1) Hold a clear glass and fill it up half glass

2) And now do this amazing HACK

you'll be 1-2lbs lighter as soon as tomorrow!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel